COVID-19
Jumlah Dokter dan Perawat Terpapar Covid-19 di Sultra Melonjak
Dua hari berturut-turut puluhan dokter dan perawat di Sulawesi Tenggara teridentifikasi Covid-19. Setelah 25 orang di Buton, kembali bertambah 19 orang di Kolaka. Kontrol ketat dibutuhkan.

Puluhan pasien positif Covid-19 di Bombana, Sulawesi Tenggara, yang dikarantina melakukan senam, Rabu (13/5/2020). Sebanyak 61 orang positif di daerah ini berasal dari kluster KM Dorolonda.
KENDARI, KOMPAS — Setelah 25 dokter dan perawat terpapar Covid-19 di Buton, Sulawesi Tenggara, 19 tenaga medis dan tenaga kesehatan kembali teridentifikasi positif di Kolaka. Proteksi berlapis perlu ditingkatkan seiring penyebaran virus yang semakin meluas.
Juru bicara Penanganan Covid-19 Kolaka, Muhammad Aris, menuturkan, total penambahan kasus pada Selasa (21/7/2020) di wilayah ini 23 orang. Dari jumlah tersebut, 19 adalah tenaga medis dan tenaga kesehatan serta empat orang adalah warga setempat.