Syarat dan Ketentuan Penjualan

Selamat datang di website Kompas.id. yang merupakan bagian dari surat kabar KOMPAS. Penggunaan Gerai Kompas.id tunduk pada syarat dan ketentuan penjualan (“Syarat dan Ketentuan Penjualan”). Dengan mendaftarkan diri Anda sebagai pengguna Kompas.id (selanjutnya disebut Pengguna) dan mengakses serta menggunakan fitur dan layanan di Gerai Kompas.id (termasuk melakukan Pesanan dan/atau Pembelian), berarti Anda setuju untuk terikat pada Syarat dan Ketentuan Penjualan ini termasuk setiap perubahan atas Syarat dan Ketentuan Penjualan yang akan tersedia di dalam halaman ini. Syarat dan Ketentuan Penjualan ini akan mengikat Anda selama Anda mengakses, menggunakan fitur dan layanan di Kompas.id serta melakukan Pesanan dan/atau Pembelian di Gerai Kompas.id. Anda wajib membaca dan memahami Syarat dan Ketentuan Penjualan ini (termasuk perubahannya).


1. TENTANG KOMPAS

1.1.KOMPAS adalah surat kabar Indonesia yang berkantor pusat di Jakarta dan diterbitkan oleh PT Kompas Media Nusantara (selanjutnya disebut “PT KMN”).

1.2.PT KMN merupakan bagian dari kelompok usaha Kompas Gramedia yang didirikan oleh P.K. Ojong dan Jakob Oetama sejak 28 Juni 1965.

1.3.PT KMN beralamat di Gedung Kompas Gramedia, Jalan Palmerah Selatan 26-28, Jakarta - 10270.

1.4.Kompas.id adalah sebuah laman berita daring yang merupakan pengembangan dari surat kabar KOMPAS dan dimiliki oleh PT KMN yang digunakan untuk menyajikan berita berupa teks, foto, audio, dan video dan dipadukan dengan layanan belanja daring.

1.5.Gerai Kompas.id adalah sub halaman Kompas.id yang menyediakan penjualan langganan konten dan produk KOMPAS secara daring.


2. DEFINISI

2.1. Pengguna adalah setiap orang yang memasuki atau menggunakan situs Kompas.id

2.2. Pembeli adalah orang dan/atau badan hukum (usaha) yang membeli barang atau jasa di Gerai Kompas.id

2.3. Produk adalah barang atau jasa yang diperjualbelikan di Gerai Kompas.id.

2.3.1. Produk kategori media adalah produk yang termasuk dalam jenis media massa baik berupa cetak maupun digital.

2.3.2. Produk kategori non-media adalah produk selain media massa, bisa berupa produk fisik maupun digital.

2.4. Informasi Penjualan adalah seluruh bentuk informasi yang menerangkan spesifikasi suatu produk tertentu di Gerai Kompas.id.

2.5. Klaim adalah tuntutan yang disampaikan oleh Pembeli dikarenakan produk yang sudah dibeli diterima dalam kondisi, kualitas dan kuantitas yang berbeda dari Informasi Penjualan.

2.6. Retur adalah proses pengembalian produk akibat klaim yang dilakukan salah satu pihak terhadap pihak lainnya.

2.7. Pengelolaan situs Kompas.id meliputi aktivitas yang tidak terbatas pada langganan konten, penjualan produk, pemeliharaan situs, layanan pembeli, fungsi distribusi, penagihan, pemasaran dan promosi.

2.8. Payment gateway adalah layanan dalam industri e-dagang yang digunakan KOMPAS untuk otorisasi pembayaran dengan kartu kredit, transfer dana dan/atau berbagai metode pembayaran langsung lainnya


3. PERSYARATAN

Untuk melakukan transaksi di Gerai Kompas.id Pembeli harus berusia lebih dari delapan belas (18) tahun. Jika Pembeli berusia di bawah delapan belas (18) tahun, Pembeli dapat melakukan transaksi di Gerai Kompas.id hanya dengan persetujuan orangtua atau wali Pembeli yang sah.


4. LARANGAN

Pengguna dilarang untuk :

4.1. Menciptakan dan/atau menggunakan perangkat lunak/keras, fitur dan/atau alat lainnya yang bertujuan untuk melakukan manipulasi pada sistem Kompas.id yang berujung pada rusaknya sistem Kompas.id, pengambilan informasi dari Pengguna lain, dan akibat atau penyalahgunaan lain yang secara wajar dapat dinilai merugikan Kompas.id dan Penggunanya.

4.2. Menyebarkan informasi dan konten yang mengandung unsur pelecehan/ pornografi/ pornoaksi/ diskriminasi dan melanggar norma hukum, sosial, SARA, dan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.

4.3. Mengubah, memperbanyak, mengalihwujudkan, memindahtangankan, memperjualbelikan produk Gerai Kompas.id tanpa persetujuan dari KOMPAS.


5. KERAHASIAAN

5.1. KOMPAS bertanggungjawab atas pengumpulan data dan informasi Pengguna dan perlindungannya setiap waktu. Kebijakan ini berlaku bagi seluruh Pengguna Kompas.id, tanpa kecuali.

5.2. Penggunaan fitur login dengan email, username dan password, Facebook Login, Google login, Kompas.com dan secure socket layer (SSL) merupakan upaya KOMPAS dalam melindungi privasi Pengguna.

5.3. KOMPAS berhak menggunakan data dan informasi Pengguna situs demi meningkatkan mutu dan pelayanan di Kompas.id serta keperluan promosi dari KOMPAS.

5.4. KOMPAS tidak bertanggungjawab terhadap berpindahnya data dan informasi Pengguna ke pihak lain, akibat pertukaran data yang dilakukan sendiri di antara Pengguna atau akibat dari pihak ketiga yang melakukan aktivitas pengambilan data tanpa ijin melalui praktek-praktek ilegal.


6. PENGUMPULAN INFORMASI

6.1. KOMPAS tidak mengalihkan dan/atau menyerahkan data dan informasi Pembeli yang dikumpulkan secara daring kepada pihak ketiga, kecuali sebagaimana diatur dalam poin 6.4, 6.5 dan 6.8.

6.2. Data dan Informasi Pembeli, akan membantu KOMPAS dalam menyediakan informasi produk baru yang diminati atau dibutuhkan kembali oleh Pembeli tersebut.

6.3. Dengan bantuan layanan pihak ketiga, KOMPAS merekam aktifitas Pengguna berdasarkan email (surel) untuk kebutuhan perbaikan dan pengembangan layanan Pembeli.

6.4. KOMPAS dapat memberikan nama, alamat, dan nomor telepon Pembeli kepada layanan pihak ketiga (jasa kurir) untuk tujuan pengiriman produk kepada Pembeli.

6.5. KOMPAS menggunakan data dan informasi Pembeli untuk proses, konfirmasi, pemenuhan dan kelengkapan transaksi dan dari permintaan produk yang dibutuhkan Pembeli, termasuk pemberian email (surel) Pembeli kepada pihak ketiga penyedia jasa pembayaran (payment gateway) untuk kepentingan proses transaksi.

6.6. Harga dan ketersediaan Produk dapat berubah setiap saat. Setiap ada perubahan harga dan ketersediaan Produk tersebut, KOMPAS akan menggunakan informasi dari Pembeli saat Pembeli melakukan transaksi daring, kemudian Layanan Pembeli KOMPAS akan menginformasikan kepada Pembeli mengenai perubahan tersebut.

6.7. Data dan Informasi Pembeli digunakan untuk keamanan, data statistik, analisa pemasaran, manajemen sistem informasi, penagihan pembayaran, pemeliharaan dan pengembangan data, survei, membantu KOMPAS dalam meningkatkan layanan kepada Pembeli, melalui identifikasi permintaan dan kebutuhan Pembeli. Pembeli dapat menghapus data dan akun mereka dengan bantuan Layanan Pelanggan Kompas. Untuk informasi lebih lanjut tentang penghapusan data dan akun Pembeli, bisa dipelajari di https://komp.as/hapusakun.

6.8. Karena perintah peraturan perundang-undang dan/atau keputusan pengadilan, KOMPAS dapat memberikan data dan informasi tentang Pembeli kepada pemerintah atau pihak ketiga atau badan resmi lainnya yang terkait. Lebih lanjut, KOMPAS juga akan menggunakan atau memberikan data dan informasi Pembeli sebagaimana diizinkan sesuai hukum melindungi hak atau milik Kompas.id, pembeli KOMPAS atau para penggunanya.


7. PAJAK

Harga Produk yang tertera pada situs Kompas.id sudah termasuk pajak pertambahan nilai 10 persen (PPN 10%)


8. PENJUALAN

8.1. Untuk melakukan pembelian, Pengguna wajib mendaftarkan akun di Kompas.id dan mengisi data diri yang diminta.

8.2. Pengguna bertanggungjawab menjaga kerahasiaan data akun dan kata sandi milik Pengguna.

8.3. KOMPAS tidak akan meminta kata sandi Pengguna untuk alasan apapun, sehingga KOMPAS menghimbau Pengguna untuk tidak memberikan kata sandi akun kepada pihak manapun yang mengaku sebagai pihak KOMPAS.

8.4. Dalam keadaan normal, jumlah ketersediaan Produk yang tertera di Gerai Kompas.id menggambarkan ketersedian Produk yang dijual.

8.5. Saat melakukan pembelian Produk, Pembeli setuju bahwa Pembeli telah membaca, memahami, dan menyetujui seluruh informasi/deskripsi yang tertera sebelum melakukan pembelian Produk.

8.6. Saat melakukan pembelian Produk, Pembeli mengakui bahwa warna sebenarnya dari Produk sebagaimana terlihat di Gerai Kompas.id tergantung pada layar komputer/gawai Pembeli. KOMPAS berusaha semaksimal mungkin menampilkan warna foto Produk sesuai tampilan aslinya, namun tidak dapat menjamin bahwa penampilan warna pada Gerai Kompas.id akan akurat.

8.7. Semua Produk yang dipesan akan masuk ke troli terlebih dahulu, pembayaran akan mulai dilakukan ketika Pengguna menekan tombol check out di troli dan mengisi data diri di laman pembayaran.

8.8. Harga yang tertera belum termasuk biaya kirim ke alamat Pembeli. Biaya kirim akan ditambahkan setelah Pembeli memasukkan data diri di halaman pembelian setelah menekan tombol Checkout.

8.9. Produk yang sudah dipesan dan dibayar tidak dapat dibatalkan, sehingga pembeli diharapkan dapat memeriksa dengan seksama sebelum melakukan pembayaran.


9. PEMBAYARAN

9.1. Pembeli wajib bertransaksi melalui prosedur pembayaran yang disediakan di Gerai Kompas.id.

9.2. Saat melakukan pemesanan langganan produk Media, Pembeli setuju bahwa biaya langganan dibayarkan di muka secara penuh.

9.3. Bila Pembeli melakukan transfer dari bank yang berbeda, umumnya terdapat selisih waktu sebelum dana Pembeli aktif di rekening tujuan.

9.4. Pembayaran Produk dapat dilakukan melalui transfer bank maupun Payment Gateway. KOMPAS menggunakan rekanan Payment Gateway PayPal dan Midtrans.

9.5. Pilihan layanan pembayaran pada Payment Gateway Midtrans bervariasi tergantung perjanjian kerjasama KOMPAS dengan Midtrans.

9.6. Untuk pembayaran menggunakan Kartu Kredit Visa, Mastercard dan American Express dilakukan melalui Payment Gateway Paypal.

9.7. Pembayaran melalui Payment Gateway Paypal akan menggunakan mata uang Dollar Amerika (USD). Secara otomotatis, sistem akan melakukan konversi mata uang Rupiah Indonesia (IDR) ke dalam nominal Dollar Amerika (USD).

9.8. KOMPAS tidak bertanggungjawab atas kurs yang dikenakan Payment Gateway Paypal terhadap pembeli atau Pengguna Payment Gateway Paypal.

9.9. Auto renewal adalah mekanisme perpanjangan hak akses yang ditagihkan secara otomatis ke kartu kredit saat masa berlangganan berakhir.

9.10. Untuk pembayaran melalui metode transfer Bank BCA, menggunakan informasi rekening berikut ini :

BCA Cabang Gajah Mada

a/n : PT. Kompas Media Nusantara

Nomor rekening : 012 302 7164

9.11. Secara berkala, KOMPAS akan melakukan proses pemeriksaan bukti transfer ke Bank BCA dan sistem pembayaran lainnya pada hari kerja (Senin – Jumat) dan jam operasional 08:00 WIB – 17:00 WIB.

9.12. Jika dalam 2x24 jam Pembeli tidak melakukan pembayaran, maka KOMPAS berhak membatalkan pesanan Pembeli.


10. PENGIRIMAN

10.1. Hanya pesanan / pembelian Produk yang telah dibayar yang akan diproses untuk pengiriman.

10.2. Dalam melakukan pengiriman Produk ke Pembeli, KOMPAS bekerjasama dengan pihak ketiga.

10.3. Setiap ketentuan berkenaan dengan proses pengiriman Produk adalah wewenang sepenuhnya penyedia jasa layanan pengiriman produk.

10.4. Pembeli memahami dan menyetujui bahwa setiap permasalahan yang terjadi pada saat proses pengiriman Produk oleh penyedia jasa layanan pengiriman adalah merupakan tanggung jawab penyedia jasa layanan pengiriman.

10.5. Pembeli memahami bahwa ada beberapa daerah yang tidak dapat terjangkau oleh pihak jasa layanan pengiriman. Oleh karena itu Pembeli dipersilahkan menghubungi Layanan Pembeli KOMPAS untuk menindaklanjuti kondisi ini.

10.6. KOMPAS akan memberitahu Pembeli jika penyedia jasa layanan pengiriman Produk kategori media tidak mampu untuk menjangkau alamat pengiriman.

10.7. Secara berkala, KOMPAS akan melakukan proses pengiriman Produk pada hari kerja (Senin – Jumat) dan jam operasional 08:00 WIB – 17:00 WIB.

10.8. Khusus Produk kategori media, Produk dapat diterima Pembeli setelah adanya konfirmasi pengiriman oleh agen terdekat dengan Pembeli, dengan keterangan sebagai berikut:

10.8.1. Paket Kompas (tanpa produk lain) : Pengiriman dilakukan H + 3 pada hari kerja

10.8.2. Paket Kompas + majalah/tabloid/koran non-Kompas : Koran Kompas, koran &

10.8.3. tabloid Non-Kompas akan dikirimkan di awal bulan. Majalah non-Kompas akan di kirimkan setelah 1 (satu) bulan pengiriman paket berlangganan berjalan (atau di bulan ke – 2).

10.9. Khusus Produk kategori non-media, produk akan dikirim maksimal 2 hari kerja setelah verifikasi pembayaran oleh KOMPAS dan penginputan resi maksimal 4 hari kerja (di luar Sabtu, Minggu, dan hari libur).


11. RETUR

11.1. Penggantian atas Produk yang rusak dalam pengiriman, cacat produksi seperti bagian atau komponen produk yang tidak lengkap dapat dilakukan dengan mengirimkan produk yang ingin ditukar ke KOMPAS dan melampirkan berkas yang diatur dalam poin 11.3.

11.2. Klaim untuk keperluan retur untuk mendapatkan produk pengganti, harus dilakukan maksimal 14 hari dari tanggal penerimaan Produk oleh Pembeli. Produk yang telah diterima lebih dari 14 hari dari tanggal produk diterima oleh Pembeli, tidak dapat diklaim untuk dilakukan retur dan mendapatkan Produk pengganti.

11.3. Pembeli wajib menyertakan formulir retur di Kompas.id/retur dan invoice dari KOMPAS yang terlampir di dalam Produk saat mengirim kembali ke KOMPAS.

11.4. Pembeli harus memastikan bahwa Produk yang dikirim kembali kepada KOMPAS dalam kondisi yang sama seperti ketika diterima oleh Pembeli dan dikemas dengan baik. Dalam hal ini, jika barang dikembalikan kepada KOMPAS dalam kondisi yang tidak sesuai, KOMPAS berhak untuk tidak menerima pengembalian dan mengirim Produk kembali kepada Pembeli.

11.5. Pembeli dapat mengirimkan Produk yang ingin diretur ke :

Departemen Layanan Pelanggan

Gedung Kompas Gramedia Unit II Lantai 2

Jalan Palmerah Selatan 26 – 28 Jakarta 10270

11.6. Bila karena kondisi tertentu barang pengganti atas retur tidak tersedia, KOMPAS akan membantu mencarikan alternatif Produk pengganti atau mengembalikan uang senilai dengan yang telah dibayarkan.


12. PENGEMBALIAN DANA

Pengembalian dana dari KOMPAS kepada Pembeli hanya dapat dilakukan jika dalam keadaan-keadaan tertentu berikut ini:

12.1. Kelebihan pembayaran dari pembeli atas harga Produk

12.2. Tidak tersedianya Produk untuk klaim retur

12.3. Daerah pengiriman Produk kategori Media tidak terjangkau oleh penyedia jasa pengiriman


13. LAYANAN PEMBELI

Untuk memberikan layanan yang optimal, pihak KOMPAS dapat dihubungi pada alamat, nomor telepon dan email berikut ini pada jam operasional (kerja) 08:00 WIB – 17:00 WIB.

Departemen Layanan Pelanggan

Gedung Kompas Gramedia Unit II Lantai 2

Jalan Palmerah Selatan 26-28 Jakarta 10270

Telepon : +6221 2567 6000

Email : hotline@kompas.id

WhatsApp : +62812 900 50 800


14. TAUTAN KE SITUS LAIN

Untuk mempermudah penggunaan Pembeli, situs KOMPAS mungkin menyediakan tautan ke situs-situs pihak ketiga lainnya. Namun, pada saat pembeli mengunjungi tautan-tautan ini, KOMPAS tidak bertanggung jawab atas informasi apapun yang Pembeli berikan kepada situs-situs tersebut. Masing-masing situs memiliki kebijakan penanganan privasi tersendiri dan KOMPAS tidak bertanggung jawab atas isi dari situs mereka. Oleh karena itu, Pembeli harus berhati-hati dan mempelajari pernyataan kebijakan privasi yang berlaku di situs tersebut sebelum memberikan informasi Pembeli.


15. BERLANGGANAN EMAIL (NEWSLETTER)

15.1. Dengan mendaftarkan akun di Kompas.id, maka secara berkala Pengguna akan menerima e-mail yang berisi informasi dari KOMPAS, seperti konten berita, program promosi, produk baru, dan informasi lainnya yang berkaitan dengan Kompas.id.

15.2. KOMPAS hanya menggunakan alamat email Pengguna untuk keperluan pengelolaan Kompas.id dan pengiriman informasi dari KOMPAS. KOMPAS tidak akan membagi, menjual, menyewakan, menukar atau memberikan alamat email kepada pihak ketiga tanpa sepengetahuan Pengguna. Pengguna dapat memilih untuk berhenti berlangganan kapan saja. Pada setiap email yang Pengguna terima akan terdapat pilihan untuk berhenti berlangganan dengan sistem email KOMPAS.


16. PENYELESAIAN PERSELISIHAN

Setiap perbedaan pendapat dan atau perselisihan yang timbul, diusahakan untuk diselesaikan secara musyawarah untuk mufakat.


17. PERUBAHAN SYARAT DAN KETENTUAN

KOMPAS berhak melakukan kebijaksanaan untuk memodifikasi, mengubah, menambah, atau mengganti salah satu dari Syarat dan Ketentuan Penjualan setiap saat tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Silahkan periksa halaman ini secara berkala untuk perubahan.