Jalan Panjang dan Terjal Mewujudkan Pendidikan Berkualitas
Pada tahun 2030, pendidikan berkualitas untuk semua menjadi komitmen global yang harus dipenuhi. Namun, sampai saat ini, Indonesia masih menghadapi jalan terjal menghadirkan pendidikan berkualitas yang adil dan merata.
Pendidikan berkualitas untuk semua menjadi mimpi bersama bangsa-bangsa di dunia yang kemudian disepakati dalam Tujuan Pembangunan Global atau Sustainable Development Goals. Delapan tahun ke depan, komitmen Indonesia dan dunia untuk pencapaian SDGs ke-4 yakni pendidikan berkualitas yang menjamin kualitas pendidikan yang inklusif dan merata serta meningkatkan kesempatan belajar sepanjang hayat untuk semua harus dipenuhi.
Perjuangan pemerintah dan berbagai komponen bangsa, termasuk guru yang perannya krusial, untuk mewujudkan pendidikan berkualitas bagi semua anak bangsa hingga tahun 2022 ini terasa belum menemukan โtitik terangโ. Cerminan hasil Asesmen Nasional (AN) yang dituangkan dalam Rapor Pendidikan menjadi potret tentang kualitas sistem pendidikan nasional, membukakan realitas yang sebenarnya sudah lama diketahui.