Soeharto Dimakamkan (Arsip Kompas)
Presiden Soeharto, penguasa selama 32 tahun, meninggal di Jakarta, Minggu (27/1/2008), setelah sakit. Soeharto dimakamkan di pemakaman keluarga Astana Giribangun, Karanganyar, Jawa Tengah pada Senin (28/1).
Artikel berikut ini pernah terbit di Harian Kompas edisi 28 Januari 2008. Kami terbitkan kembali dalam rubrik Arsip Kompas.id untuk mendampingi perilisan Narasi Fakta Terkurasi, aset NFT perdana Harian Kompas.
Solo, Kompas -- Diiringi tangis keluarga terdekat dan sebagian warga yang hadir, jenazah mantan Presiden Soeharto akhirnya dikebumikan di pemakaman keluarga Astana Giribangun, Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (28/1) pukul 12.15 dengan upacara militer. Jenazah Soeharto dikebumikan berdampingan dengan makam istrinya, Fatimah Siti Hartinah. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bertindak selaku inspektur upacara.