Iklan
Saat Pejabat Beraksi di Jagad TikTok
Berbagai terobosan perlu dilakukan untuk mengedukasi dan menepis berbagai informasi menyesatkan yang ada di dunia maya, termasuk di platform media sosial, seperti Tiktok.
Aplikasi TikTok, yang biasa diisi konten orang berjoget, tetapi kini dimanfaatkan pejabat untuk menyebarkan konten edukasi. Cara ini efektif menarik perhatian pengguna milenial, sekaligus menangkal berita hoaks yang kerap berseliweran di media sosial.
Sepulang dari kantor, tiba-tiba Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Zudan Arif Fakrulloh mendapat cerita dari anaknya soal sebuah video yang tengah viral di TikTok.