logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บIK-CEPA Berpeluang Menopang...
Iklan

IK-CEPA Berpeluang Menopang Transformasi Ekonomi Indonesia

Kemitraan Indonesia-Korea Selatan diyakini dapat berkontribusi positif. Dampak positif itu bisa terjadi di sektor perdagangan, investasi, transformasi teknologi informasi, dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Oleh
hendriyo widi
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/mSi-N052ablEmcIRopzNOz-Sf4s=/1024x603/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2FDeklarasi-IK-CEPA-2_1574683732.jpeg
DOKUMENTASI KEMENTERIAN PERDAGANGAN

Menteri Perdagangan RI Agus Suparmanto (kiri) dan Menteri Perdagangan Korea Selatan Yoo Myung-Hee menandatangani Deklarasi Bersama Penyelesaian Perundingan Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Indonesia-Korea Selatan (IK-CEPA), Senin, (25/11/2019) di Busan, Korea Selatan.

JAKARTA, KOMPAS โ€“ Indonesia dan Korea Selatan menandatangani Deklarasi Bersama Penyelesaian Perundingan Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Indonesia-Korea Selatan atau IK-CEPA. Indonesia meyakini IK-CEPA dapat menopang transformasi ekonomi Indonesia, karena peluang kerja sama tidak sebatas perdagangan barang, tetapi juga jasa, investasi, dan kerja sama ekonomi lain.

Penandatangan dilakukan Menteri Perdagangan RI Agus Suparmanto dan Menteri Perdagangan Korea Selatan (Korsel) Yoo Myung-Hee di Busan, Korsel. Penandatanganan itu disaksikan Presiden RI Joko Widodo dan Presiden Korsel Moon Jae-in di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Peringatan 30 Tahun Hubungan Kemitraan ASEAN-Korsel.

Editor:
Bagikan