logo Kompas.id
UtamaJalur Sepeda Sering Digunakan ...
Iklan

Jalur Sepeda

Jalur Sepeda Sering Digunakan oleh Kendaraan Bermotor

Sebagian pengguna jalan belum mengetahui bahwa pelanggaran di jalur sepeda mulai ditindak pada Jumat (22/11/2019). Para pengendara yang melintas dan parkir di jalur sepeda masih banyak ditemukan.

Oleh
Ayu Pratiwi
· 1 menit baca
https://assetd.kompas.id/stSphZd-2I5s4I5xpQrAs3gZO38=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2F7ed0920c-3d2f-487b-a066-ddd5459ed615_jpg.jpg
KOMPAS/AYU PRATIWI

Suasana di Melawai, Jakarta Selatan, Jumat (22/11/2019). Sebagian jalur sepeda di sana dipadati pengendara sepeda motor. Menurut aturan, jalur sepeda itu hanya untuk dilalui pengguna sepeda.

JAKARTA, KOMPAS — Sebagian pengguna jalan belum mengetahui bahwa pelanggaran di jalur sepeda mulai ditindak pada Jumat (22/11/2019). Para pengendara yang melintas dan parkir di jalur sepeda masih banyak ditemukan.

Kondisi seperti itu tampak, antara lain, di Jalan Melawai, Jakarta Selatan, Jumat (22/11/2019) sore. Sebagian jalur sepeda di sana diokupasi atau dilalui pengendara sepeda motor. Di jalan samping Blok M Square, puluhan pengendara ojek daring menunggu penumpang atau temannya di jalur sepeda.

Editor:
Pascal Bin Saju
Bagikan
Terjadi galat saat memproses permintaan.
Artikel Terkait
Belum ada artikel
Iklan