Iklan
ODGJ Juga Berhak Rayakan Pesta Demokrasi
Semarak Pemilihan Umum 2019 yang dilaksanakan serentak, bergaung dari sejumlah panti rehabilitasi mental. Keceriaan memancar dari orang-orang dengan gangguan jiwa serta para pengurus panti. Tidak hanya karena bisa menggunakan hak suara, tetapi juga bergembira menyambut keadilan dan kesetaraan untuk seluruh warga negara.
Sofiyan (35) tampak semringah seusai menggunakan hak suaranya di TPS 223, Panti Sosial Bina Laras Harapan Sentosa 1, Cengkareng, Jakarta Barat. Sambil menunjukan tinta yang menempel di telunjuknya, ia berucap agar dilimpahkan banyak rezeki setelah pemungutan suara kali ini.