Solo Milik Bersama, Tidak Ada Tempat untuk Intoleransi
Aliansi Masyarakat Solo Bhinneka Tunggal Ika menolak tindakan intoleran di segala kehidupan. Semua lapisan masyarakat diajak menciptakan suasana aman dan damai di Solo raya, Jawa Tengah. Masyarakat juga diimbau selalu menjaga kerukunan.
SOLO, KOMPAS โ Aliansi Masyarakat Solo Bhinneka Tunggal Ika menolak tindakan intoleran di segala kehidupan. Semua lapisan masyarakat diajak menciptakan suasana aman dan damai di Solo raya, Jawa Tengah. Masyarakat juga diimbau selalu menjaga kerukunan.
Demikian pernyataan sikap Aliansi Masyarakat Solo Bhinneka Tunggal Ika yang disampaikan saat bertemu Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo serta Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Senin (4/2/2019). โIndonesia dibangun dari multikultur sehingga kebinekaan itu tetap harus diwujudkan,โ kata Koordinator Aliansi Masyarakat Solo Bhinneka Tunggal Ika Hermanu Joebagio.