Pilkada 2024
PSI: Kaesang Batal Maju Pilkada 2024, Fokus Berbisnis dan Keluarga
Pengamat politik, Ujang Komarudin, berpandangan, tidak majunya Kaesang di Pilkada 2024 sudah seharusnya dilakukan.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2024%2F04%2F24%2F5ea2ee57-f0e5-4b29-80a3-c893925baceb_jpg.jpg)
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Kaesang Pangarep berdiri di depan foto ayahnya, Presiden Joko Widodo, saat hadir dalam penetapan kakaknya, Gibran Rakabuming Raka, sebagai wakil presiden terpilih dalam Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Pemilu Tahun 2024 di Gedung KPU RI, Jakarta, Rabu (24/4/2024).
JAKARTA, KOMPAS — Kaesang Pangarep tidak jadi maju di Pemilihan Kepala Daerah 2024. Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia itu disebut tidak berminat terjun di kontestasi pilkada dan lebih memilih berbisnis dan mengurus keluarga.
Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni melalui keterangan tertulis, Sabtu (24/8/2024).