logo Kompas.id
β€Ί
Politik & Hukumβ€ΊRekapitulasi Suara Dijadwalkan...
Iklan

Rekapitulasi Suara Dijadwalkan Tuntas Senin Ini, Pemenang Pemilu Segera Ditetapkan

Rekapitulasi suara berjenjang diperkirakan tuntas Senin ini. KPU akan segera menetapkan hasil Pemilu 2024.

Oleh
IQBAL BASYARI
Β· 1 menit baca
Suasana rapat pleno terbuka rekapitulasi perolehan suara di luar negeri pada Pemilu 2024 di aula Komisi Pemilihan Umum, Jakarta, Senin (4/3/2024).
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

Suasana rapat pleno terbuka rekapitulasi perolehan suara di luar negeri pada Pemilu 2024 di aula Komisi Pemilihan Umum, Jakarta, Senin (4/3/2024).

JAKARTA, KOMPAS β€” Komisi Pemilihan Umum menjadwalkan rekapitulasi suara tingkat nasional untuk Jawa Barat, Maluku, Papua, Papua Pegunungan, Papua Barat Daya, dan Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin (18/3/2024). Rekapitulasi dari lima provinsi dan Kuala Lumpur akan mengakhiri seluruh rangkaian rekapitulasi suara manual berjenjang yang diperkirakan tuntas hari ini. Dengan demikian, KPU akan segera menetapkan pemenang Pemilu 2024.

Hingga Senin (18/3/2024) dini hari, KPU dari 33 provinsi dan 127 Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) telah menyelesaikan rekapitulasi tingkat nasional di Jakarta. Tersisa KPU di lima provinsi dan satu PPLN belum melaksanakan rekapitulasi tingkat nasional yang dijadwalkan berakhir pada Rabu (20/3/2024).

Editor:
ANITA YOSSIHARA
Bagikan