Bermasalah sejak Awal, Ada Satu Pemilih di Malaysia Mendapat 1.972 Surat Suara
Ratusan ribu data pemilih pemilu luar negeri di Malaysia yang tidak jelas berpotensi disalahgunakan.
JAKARTA, KOMPAS โ Proses penetapan daftar pemilih sementara hingga daftar pemilih tetap oleh Panitia Pemilu Luar Negeri Kuala Lumpur tidak didasarkan hasil pencocokan dan penelitian, tetapi hanya berdasarkan komplain perwakilan partai politik. Akibatnya, ratusan ribu data pemilih yang tidak jelas berpotensi disalahgunakan. Bahkan, ada satu pemilih mendapatkan ribuan surat suara.
โPenambahan data yang signifikan ini memunculkan berbagai kendala sehingga kita mengeluarkan rekomendasi pemungutan suara ulang. (Hal ini) Karena, misalnya, ada pengembalian surat suara yang banyak dari satu orang. Jadi, ada 1.972 surat suara yang dikembalikan oleh satu orang,โ tutur Ketua Panitia Pengawas Pemilihan Umum Luar Negeri (Panwaslu LN) Kuala Lumpur Rizky Al-Farizie.