Iklan
Realisasi Strategi Pencegahan Korupsi Tak Berjalan Mulus
Sebanyak 16 kementerian/lembaga berkomitmen memperkuat aksi pencegahan korupsi.
JAKARTA, KOMPAS β Upaya sejumlah kementerian dan lembaga untuk memperbaiki perizinan dan tata niaga sebagai bagian dari Strategi Nasional Pencegahan Korupsi tidak semulus yang direncanakan. Penandatanganan Komitmen Aksi Pencegahan Korupsi diharapkan dapat memperkuat kembali komitmen membangun pencegahan korupsi.
Penandatanganan Komitmen Aksi Pencegahan Korupsi 2023/2024 dengan fokus 1, yakni perizinan dan tata niaga, digelar di Gedung Djuang Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Rabu (8/3/2023). Perwakilan dari 16 kementerian dan lembaga menandatangani komitmen itu.