SURVEI KEPEMIMPINAN NASIONAL
Survei ”Kompas”: Pemilih PAN dan PDI-P Paling Loyal
Survei Litbang ”Kompas” pada Januari-Februari 2023 merekam, sedikitnya 50 persen pemilih PAN tetap memilih partai berlambang matahari itu pada pemilu mendatang.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2022%2F08%2F27%2F63bcc4ea-9437-4a2e-8274-4c43dbbe02c6_jpg.jpg)
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menyampaikan pidato politik dalam Rapat Kerja Nasional PAN di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (27/8/2022).
JAKARTA, KOMPAS — Persentase pemilih tetap dari Partai Amanat Nasional dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan sekitar 50 persen sehingga menempatkan keduanya sebagai partai politik dengan pemilih paling loyal. Loyalitas pemilih PAN dan PDI-P unggul dibandingkan dua parpol lama, yakni Partai Golkar dan Partai Persatuan Pembangunan, yang telah berkontestasi sejak Pemilu 1977.
Survei Kepemimpinan Nasional (SKN) Litbang Kompas yang berlangsung pada 25 Januari hingga 4 Februari 2023 merekam, PAN menempati persentase pemilih tetap tertinggi dibandingkan partai-partai politik lain dengan angka 50 persen. Adapun pemilih tidak tetap PAN sebanyak 20 persen dan yang menjawab tidak tahu sebanyak 30 persen.