Kepolisian
Naik Bus, Kapolda dan Kapolres se-Indonesia Datangi Istana
Tanpa membawa tongkat komando, para kapolda dan kapolres se-Indonesia berjalan kaki dari pintu masuk Jalan Veteran III menuju Istana Negara, Jakarta. Mereka bersiap mendengarkan arahan dari Presiden Joko Widodo.

Para kapolda dan kapolres tiba di Halte Veteran III, Jakarta, Jumat (14/10/2022).
JAKARTA, KOMPAS — Para kepala kepolisian daerah dan kepala kepolisian resor se-Indonesia mulai berdatangan ke dekat kompleks Istana Kepresidenan Jakarta. Mereka bersama-sama menumpang bus menuju Istana demi memenuhi panggilan Presiden Joko Widodo yang akan memberikan arahan pada Jumat (14/10/2022) siang ini.
Sejumlah bus yang mengangkut para kapolres mulai terlihat di Halte Jalan Veteran III, Jakarta, yang terletak di seberang pintu masuk samping kompleks Istana Kepresidenan Jakarta sekitar pukul 11.30. Berselang beberapa menit, sekitar pukul 11.40, rombongan kapolda pun tiba dengan menaiki lima bus.