logo Kompas.id
β€Ί
Opiniβ€ΊEvaluasi Seleksi Guru PPPK
Iklan

Evaluasi Seleksi Guru PPPK

Perekrutan guru PPPK hendaknya dibuat satu jalur. Artinya, setiap honorer harus melewati kontrol kualitas melalui skema seleksi, baik terpusat maupun regional.

Oleh
RIDUAN SITUMORANG
Β· 1 menit baca
Supriyanto
Supriyanto

Supriyanto

Siapa yang hendak diuntungkan dengan program perekrutan sejuta guru pegawai pemerintah dengn perjanjian kerja (PPPK)? Kalau pertanyaan ini diberikan kepada peserta, maka jawaban jujurnya hanya satu: negara. Sebab, dengan perekrutan guru PPPK, pengeluaran negara jauh lebih hemat.

Negara, dengan kemungkinan paling buruk, bisa memutasi guru atas nama pemerataan dengan semena-mena. Karena sifatnya kontrak, sangat mungkin guru bisa dipecat atau kontraknya tidak diperpanjang lagi. Dalam logika berpikir seperti inilah kita harusnya membaca mengapa peminat guru PPPK ini termasuk sepi meski diberi judul bombastis: perekrutan sejuta guru.

Editor:
YOVITA ARIKA
Bagikan