Nyala Api Heat yang Semakin Membara
Miami Heat kembali mencuri gim kedua final Wilayah Timur atas Boston Celtics, Jumat pagi WIB. Butler dan rekan-rekan semakin tak tersentuh di ”playoff” musim ini dengan rekor sepuluh kali menang dan hanya sekali kalah.
ORLANDO, JUMAT — Seisi skuad Miami Heat sedang berapi-api. Semua pemain mulai dari sang bintang, Jimmy Butler, hingga debutan, Tyler Herro, tampil begitu sempurna. Bara menyala tim asuhan Erik Spoelstra ini pun kembali menghanguskan harapan pasukan muda berbakat Boston Celtics.
Heat kembali mencuri kemenangan atas Celtics, 106-101, dalam pertarungan ketat gim kedua final Wilayah Timur, Jumat (18/9/2020) WIB, di ”gelembung” Orlando. Hasil ini membuat mereka memimpin seri playoff itu, 2-0, setelah dua hari lalu menang lewat drama babak overtime atau tambahan waktu.