DEBAT PILKADA MEDAN
Debat Pilkada Medan, Soal Kemacetan, Ridha Serang Kinerja Bobby Nasution, Rico dan Hidayatullah Membela
Ridha yang diusung PDI-P menyebut Bobby Nasution tak mampu atasi kemacetan di Medan. Dua paslon lain membela Bobby.

Tiga pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Medan, yakni Rico Waas-Zakiyuddin Harahap, Ridha Dharmajaya-Abdul Rani, dan Hidayatullah-Yasyir Ridho Lubis, mengikut debat publik pertama, di Medan, Sumatera Utara, Jumat (8/11/2024).
MEDAN, KOMPAS — Adu kekuatan politik Joko Widodo dan PDI Perjuangan juga terasa di Pilkada Medan. Dalam debat publik pertama, Jumat (8/11/2024), pasangan calon Ridha Dharmajaya-Abdul Rani yang diusung PDI-P menyerang kinerja Wali Kota Medan Bobby Nasution yang dinilai tak mampu mengatasi kemacetan parah yang terjadi setiap hari di Medan.
Sementara dua paslon lainnya, yakni Rico Waas-Zakiyuddin Harahap dan Hidayatullah-Yasyir Ridho Lubis, membela kinerja Bobby, yang kini maju sebagai calon gubernur Sumatera Utara.