logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊTiga Orang Tertimbun Longsor...
Iklan

Tiga Orang Tertimbun Longsor di Blitar, Dua Ditemukan Tewas

Longsor di Kabupaten Blitar menyebabkan tiga orang tertimbun. Dua korban ditemukan meninggal dunia.

Oleh
DAHLIA IRAWATI
Β· 1 menit baca
Kondisi longsor di Desa Bumirejo, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Minggu (30/6/2024) petang, yang menimbun tiga orang.
DOKUMENTASI KADES BUMIREJO

Kondisi longsor di Desa Bumirejo, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Minggu (30/6/2024) petang, yang menimbun tiga orang.

MALANG, KOMPAS β€” Longsor di Kabupaten Blitar menyebabkan tiga warga tertimbun. Dua di antaranya ditemukan dalam kondisi tewas dan seorang lagi masih dicari hingga Senin (1/7/2024).

Bencana itu terjadi Minggu (30/6/2024) sekitar pukul 17.00 WIB, di Desa Bumirejo, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Tebing tanah liat setinggi lebih dari 50 meter (m) saat itu tiba-tiba saja longsor dan menimbun kandang ayam potong milik Gunawan. Saat itu, Gunawan dan sejumlah pekerja sedang berusaha memanen dan memindahkan ayam-ayam itu ke tempat yang lebih aman.

Editor:
IRMA TAMBUNAN
Bagikan