Iklan
Operator Alat Berat Terseret Lahar Hujan Semeru
Banjir lahar hujan dari Gunung Semeru memakan korban. Seorang operator alat berat pengeruk pasir tewas terseret banjir.
MALANG, KOMPAS β Banjir lahar hujan dari Gunung Semeru memakan korban jiwa. Seorang operator alat berat pengeruk pasir tewas terseret banjir lahar hujan. Masyarakat diminta tetap mematuhi rekomendasi Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi atau PVMBG terkait Gunung Semeru.
Operator alat berat dengan nama Suparman, warga asal Blitar, ditemukan tewas, Rabu (31/1/2024), di Kali Glidik, perbatasan Malang-Lumajang. Selain itu, lima wisatawan asing asal China pun sempat dievakuasi dari sungai di sekitar tempat wisata Coban Sewu Lumajang karena terkena lumpur lahar hujan.