Bantu Keselamatan Penyeberangan Tradisional
Keselamatan dan keamanan penyeberangan tradisional dapat diwujudkan meski dengan intervensi berupa penyediaan kelengkapan, terutama jaket keselamatan, pelampung, dan alat pemadam api ringan (APAR).
SURABAYA, KOMPAS β Penyediaan sarana dasar keselamatan dan keamanan, subsidi, dan asuransi diyakini dapat menekan kecelakaan fatal yang berulang pada penyeberangan tradisional di perairan. Selain itu, pengawasan dan sosialisasi terus-menerus agar masyarakat pengoperasi dan pengguna penyeberangan tradisional menyadari betapa vital aspek keselamatan dan keamanan.
Penyediaan sarana dasar terutama life jacket atau jaket keselamatan dan pelampung yang cukup bagi kru dan penumpang sangat penting bagi penyeberangan tradisional yang melintasi sungai, danau, teluk, selat, dan laut. Pengadaan kelengkapan ini juga perlu disadari secara penuh oleh nelayan.