logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊKonektivitas Papua Kian...
Iklan

Konektivitas Papua Kian Terbuka, Penerbangan Surabaya-Timika Hanya Tiga Jam

Penerbangan langsung dengan rute Surabaya-Timika diyakini bakal memperkuat moda transportasi daerah-daerah Indonesia timur, memacu aktivitas ekonomi, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
Β· 1 menit baca
Penerbangan perdana Surabaya-Timika secara langsung dari Bandara Juanda Surabaya dimulai pada Selasa (12/7/2022). Penerbangan ini akan membuka konektivitas di Papua dan memacu pergerakan ekonomi masyarakat
RUNIK SRI ASTUTI

Penerbangan perdana Surabaya-Timika secara langsung dari Bandara Juanda Surabaya dimulai pada Selasa (12/7/2022). Penerbangan ini akan membuka konektivitas di Papua dan memacu pergerakan ekonomi masyarakat

SIDOARJO, KOMPAS β€” Konektivitas transportasi udara ke Papua semakin terbuka dengan beroperasinya penerbangan langsung Surabaya-Timika. Penerbangan yang dilayani maskapai Batik Air ini diyakini bakal memperkuat moda transportasi daerah-daerah, memacu aktivitas ekonomi, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Indonesia Timur.

Pengoperasian penerbangan langsung dengan rute Surabaya-Timika ini dimulai Selasa (12/7/2022). Dengan pesawat Airbus tipe A320, penerbangan perdana Batik Air lepas landas dari Bandara Internasional Juanda pukul 05.55 WIB. Pesawat membawa 122 penumpang.

Editor:
Bagikan