Tiga Kepala Daerah di Sultra Dilantik, Ketimpangan Pembangunan Jadi Masalah Sistemik
Tiga pasang bupati-wakil bupati di Sulawesi Tenggara dilantik secara bersamaan pada Jumat (26/2/2021). Persoalan ketimpangan pembangunan menjadi masalah sistemik yang harus dituntaskan para kepala daerah baru itu.
KENDARI, KOMPAS β Tiga pasang bupati-wakil bupati di Sulawesi Tenggara dilantik secara bersamaan pada Jumat (26/2/2021). Persoalan ketimpangan pembangunan menjadi masalah sistemik yang harus dituntaskan para kepala daerah baru itu. Mereka pun diharapkan fokus pada sektor utama di daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Gubernur Sultra Ali Mazi melantik tiga pasangan bupati-wabup terpilih di rumah jabatan pada Jumat pagi. Kepala daerah yang dilantik ini adalah pasangan Samsul Bahri-Andi Merya Nur untuk Kabupaten Kolaka Timur, Ridwan Zakaria-Ahali di Kabupaten Buton Utara, serta pasangan Amrullah-Andi M Lutfi untuk Kabupaten Konawe Kepulauan.