Belajar Makan Sehat Sekaligus Peduli Pangan
Anak muda kembali diingatkan mengenai pentingnya asupan makanan sehat dan bergizi di masa pandemi Covid-19.
Anak-anak muda, apalagi yang tinggal jauh dari orangtua, sering kali lebih memilih makanan cepat saji untuk disantap. Masa Pandemi Covid-19 yang membuat kegiatan jadi lebih banyak di rumah bisa menjadi kesempatan untuk mulai menjalankan gaya hidup sehat di kalangan anak muda, salah satunya lewat makanan sehat.
Di acara webinar Peduli Pangan Series #1 bertajuk ”Belajar Makanan Sehat dan Makan Bersama” yang digelar Campaign.com, Rabu (30/9/2020), dokter spesialis gizi, Diana Sunardi, menjelaskan, makan dan gizi seimbang penting. Untuk itu, setiap orang harus mengetahui status gizi masing-masing. Cara sederhananya dengan mengecek berat badan ideal, indeks massa tubuh, dan lingkar pinggang (perut).