logo Kompas.id
โ€บ
Metropolitanโ€บRisiko Penularan Dalam Bus...
Iklan

Risiko Penularan Dalam Bus Mencemaskan Para Pelaju

Lonjakan kasus Covid-19 di Jakarta memicu kekhawatiran warga yang melaju dengan bus. Protokol kesehatan sulit diterapkan saat bus beroperasi pada jam sibuk.

Oleh
ADITYA DIVERANTA
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/nYlTrep85Lrh0CggISzQt4imOGs=/1024x671/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F07%2Fa86242c0-047d-4434-be62-b3f6eb9439a9_jpg.jpg
KOMPAS/ADITYA DIVERANTA

Warga menunggu bus di selter bus di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Senin (20/7/2020). Selama pandemi Covid-19, sebagian warga yang melaju ke Jakarta urung naik moda transportasi umum.

JAKARTA, KOMPAS โ€” Sekumpulan pekerja tampak berkumpul di selter perhentian bus bilangan Cibubur, Jakarta Timur, pada Senin (20/7/2020) pagi. Kumpulan pekerja itu berduyun-duyun menyambut bus yang baru datang. Mereka berusaha berangkat pagi dan mendapat kursi paling nyaman di bus.

Di tengah antrean itu, Muhammad Subhi (37) memendam rasa cemas. Ia khawatir terutama karena beberapa moda bus tidak menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Selain itu, beberapa bus rute Jakarta, seperti bus Royaltrans, baru beroperasi seminggu belakangan dan belum sepenuhnya menerapkan protokol yang ada.

Editor:
Andy Riza Hidayat
Bagikan