logo Kompas.id
Lain-lainGubernur Terpilih Diharapkan...
Iklan

pilkada

Gubernur Terpilih Diharapkan Perhatikan Usaha Rintisan Digital

Oleh
mediana
· 1 menit baca
https://assetd.kompas.id/LymGhSf_i__dYwS_nSBfdkjQElg=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/http%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F03%2F426196_getattachment07506e21-6b33-4a17-9007-12edbca98080417583.jpg
KOMPAS/TOTOK WIJAYANTO

Suasana salah satu kantor penyelenggara bisnis keuangan berbasis teknologi finansial (tekfin), KoinWorks, di kawasan Tanah Abang, Jakarta, Kamis (16/3/2017). KoinWorks adalah aplikasi yang menyediakan fasilitas peminjaman antarwarga melalui tekfin. Model pembiayaan yang difasilitasi KoinWorks sangat membantu pemilik usaha rintisan.

JAKARTA, KOMPAS — Sebagai ibu kota Indonesia, DKI Jakarta menjadi pusat perkembangan industri usaha rintisan di bidang teknologi. Pemilihan umum daerah kali ini diharapkan oleh sejumlah pemain usaha rintisan bisa menghasilkan gubernur dan wakil gubernur yang peduli terhadap nasib wirausaha bidang teknologi.

CEO Rumah Sinau–platform kerja sama komunitas lokal untuk menyediakan ruang pendidikan nonformal–Abdul Basir (27), Rabu (19/4/2017), di Jakarta, berpendapat, peran sejumlah pemerintah daerah terhadap perkembangan usaha rintisan bidang teknologi masih rendah. Kondisi itu juga terjadi di DKI Jakarta. Dia mencontohkan beberapa masalah yang biasa dihadapi pelaku usaha rintisan, antara lain kesulitan akses permodalan, akses pemasaran, dan pencitraan produk teknologi. Pemerintah daerah hingga sekarang belum memahami utuh perbedaan model bisnis usaha rintisan dan usaha mikro, kecil, dan menengah. Akibatnya, tiga masalah utama yang biasa dihadapi usaha rintisan kurang tersentuh.

Editor:
Bagikan
Terjadi galat saat memproses permintaan.
Artikel Terkait
Belum ada artikel
Iklan
Terpopuler