logo Kompas.id
β€Ί
Internasionalβ€ΊPerempuan Gen Z dan...
Iklan

Perempuan Gen Z dan Pembangkangan Aparat Bangladesh di Balik Penggulingan Hasina

Kalau gen Z tidak gigih dan aparat tidak membangkang, Sheikh Hasina tidak terguling dari kursi PM Bangladesh.

Oleh
HELENA FRANSISCA NABABAN
Β· 1 menit baca
Mahasiswi berunjuk rasa di Dhaka, Bangladesh, pada 31 Juli 2024.
AP / RAJIB DHAR

Mahasiswi berunjuk rasa di Dhaka, Bangladesh, pada 31 Juli 2024.

Unjuk rasa beberapa pekan berujung pada pengunduran diri Perdana Menteri Bangladesh Sheikh Hasina. Massa yang larut dalam euforia turun ke jalan untuk membagikan kabar itu. Sebagian dari mereka menyerbu, menjarah, dan merusak kediaman resmi perdana menteri.

Di balik euforia itu, ada para mahasiswa yang tergabung dalam gerakan Mahasiswa Melawan Diskriminasi (SAD). Seperti diulas AFP pada Selasa (13/8/2024), gerakan itu menjadi kunci keberhasilan penggulingan Hasina. Bisa dikatakan mereka ini ada di usia 20-an tahun dan hari ini mereka sering disebut sebagai generasi Z.

Editor:
KRIS MADA
Bagikan