logo Kompas.id
InternasionalLedakan di Iran, Belum Ada...
Iklan

Ledakan di Iran, Belum Ada Laporan Serangan Rudal

Ledakan terjadi di Isfahan, tetapi belum diketahui penyebabnya. Militer Iran bersiap dan menembak jatuh tiga ”drone”.

Oleh
LUKI AULIA
· 1 menit baca

Anggota militer Israel berdiri di samping rudal balistik Iran yang jatuh di Israel, di dekat kota Kiryat Malachi, Israel, pada 16 April 2024.
AFP/GIL COHEN-MAGEN

Anggota militer Israel berdiri di samping rudal balistik Iran yang jatuh di Israel, di dekat kota Kiryat Malachi, Israel, pada 16 April 2024.

TEHERAN, JUMAT — Suara ledakan keras terdengar di kota Isfahan, Iran. Belum diketahui dengan jelas penyebab ledakan tersebut. Seorang pejabat Iran, kepada kantor berita Reuters, Jumat (19/4/2024), mengatakan, sejauh ini tidak ada rudal yang masuk ke wilayah Iran. Baik pemerintah Iran maupun Israel belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait insiden ini.

Editor:
FRANSISCA ROMANA
Bagikan