Iklan
Perusahaan-perusahaan Besar Jepang Ramai-ramai Naikkan Gaji Karyawan
Sejumlah perusahaan besar di Jepang akan menaikkan gaji karyawannya. Beberapa bahkan mematok kenaikan di atas 10 persen. Langkah ini dilakukan ketika perekonomian justru sedang tidak mudah.
TOKYO, SENIN β Perusahaan-perusahaan besar di Jepang beramai-ramai menaikkan gaji pekerjanya. Bahkan, kenaikan tahun ini adalah yang terbesar dalam 20 tahun terakhir.
Per Senin (27/2/2023), setidaknya ada lima perusahaan transnasional Jepang yang telah mengakomodasi permintaan kenaikan upah dari serikat pekerja mereka. Perusahaan-perusahaan ini adalah Fast Retailing yang merupakan induk dari jenama Uniqlo, perusahaan gim Nintendo, perusahaan gim Sega, perusahaan minuman Suntory, serta dua raksasa otomotif Toyota dan Honda.