logo Kompas.id
โ€บ
Ilmiah Populerโ€บHentikan Bakar Fosil, Hindari ...
Iklan

Hentikan Bakar Fosil, Hindari Krisis Iklim dan Kesehatan

Pembakaran energi fosil menjadi sumber emisi gas rumah kaca utama dan polusi udara yang membahayakan. Untuk mengatasi krisis iklim dan kesehatan, penggunaan energi fosil harus dihentikan.

Oleh
AHMAD ARIF
ยท 1 menit baca
Kondisi udara di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (31/7/2019). Kota metropolitan Jakarta masih menjadi salah satu kota di dunia dengan tingkat polusi udara paling tinggi.
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Kondisi udara di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (31/7/2019). Kota metropolitan Jakarta masih menjadi salah satu kota di dunia dengan tingkat polusi udara paling tinggi.

JAKARTA, KOMPAS โ€” Krisis iklim yang sudah melanda tidak hanya membahayakan lingkungan, tetapi juga menjadi ancaman serius bagi kesehatan manusia. Ketergantungan dunia terhadap bahan bakar fosil, yang menjadi sumber emisi gas rumah kaca dan juga polusi udara, menjadi sumber masalah utama saat ini dan karena itu harus segera dihentikan.

Dalam rangka Hari Kesehatan Dunia yang jatuh pada Kamis (7/4/2022), Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mendesak para pemimpin dunia dan semua orang untuk melindungi kesehatan serta mengurangi krisis iklim sebagai bagian dari kampanye โ€Planet Kita, Kesehatan Kitaโ€.

Editor:
ALOYSIUS BUDI KURNIAWAN
Bagikan