logo Kompas.id
β€Ί
Humanioraβ€ΊLempeng Tektonik Purba yang...
Iklan

Lempeng Tektonik Purba yang Sempat Hilang Ditemukan di Kalimantan

Ahli geologi menemukan bahwa sisa-sisa samudra di Kalimantan bagian utara diyakini berasal dari lempeng purba yang telah lama hilang bernama Pontus.

Oleh
PRADIPTA PANDU
Β· 1 menit baca
Pontus, lempeng tektonik purba yang ditemukan di wilayah Kalimantan bagian utara.
UTRECHT UNIVERSITY

Pontus, lempeng tektonik purba yang ditemukan di wilayah Kalimantan bagian utara.

JAKARTA, KOMPAS β€”Ahli geologi telah merekonstruksi lempeng tektonik besar berukuran seperempat Samudra Pasifik yang sebelumnya hilang dan tidak diketahui keberadaannya. Hasil rekonstruksi menemukan bahwa sisa-sisa samudra di Kalimantan bagian utara diyakini berasal dari lempeng purba yang telah lama hilangbernama Pontus.

Rekonstrukis terkait lempeng tektonik besar yang hilang ini dilakukan oleh peneliti dari Utrecht University, Belanda, dan dipimpin ahli geologi Suzanna Van de Lagemaat dengan laporan yang terbit di Elsevier, 29 September 2023. Lagemaat merekonstruksi lempeng purba yang sempat hilang ini melalui penelitian lapangan dan pengamatan rinci di sabuk pegunungan Jepang, Kalimantan, Filipina, Papua Niugini, dan Selandia Baru.

Editor:
ICHWAN SUSANTO
Bagikan