logo Kompas.id
β€Ί
Humanioraβ€ΊSumur Tercemar, Pemkot Kediri ...
Iklan

Sumur Tercemar, Pemkot Kediri Bantu Instalasi Pipa Air PDAM secara Gratis

Air bersih dari PDAM menjadi solusi untuk menggantikan air dari sumur warga di Kediri yang tercemar. Pemkot Kediri membantu pemasangan jaringan pipa air, sedangkan tagihannya dibebankan kepada warga.

Oleh
DEFRI WERDIONO
Β· 1 menit baca
Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Senin (22/10/2018), tengah memberikan bantuan air bersih bagi warga Desa Sepawon, Kecamatan Plosoklaten, yang mengalami krisis air bersih.
DOC BPBD KAB KEDIRI

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Senin (22/10/2018), tengah memberikan bantuan air bersih bagi warga Desa Sepawon, Kecamatan Plosoklaten, yang mengalami krisis air bersih.

KEDIRI, KOMPAS β€” Pemerintah Kota Kediri, Jawa Timur, memastikan membantu pemasangan jaringan pipa air perusahaan air minum daerah sampai ke rumah warga di wilayah RT 001-003, RW 006, lingkungan Wonosari, Kelurahan Bujel, Kecamatan Mojoroto, yang air sumurnya tercemar logam berat.

Pemasangan pipa dilakukan secara cuma-cuma. Adapun untuk pembayaran tagihan pemanfaatan air diserahkan kepada warga yang memakai. Ada sekitar 30 sumur warga dan tempat ibadah di Wonosari yang airnya tercemar dan tidak layak konsumsi.

Editor:
AGNES BENEDIKTA SWETTA BR PANDIA
Bagikan