logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊSejumlah Merek Baru dari China...
Iklan

Sejumlah Merek Baru dari China Diyakini Dongkrak Penjualan Mobil

Merek baru kebanyakan datang dari China, antara lain BYD dan Beijing Automotive Group atau BAIC.

Oleh
BENEDIKTUS KRISNA YOGATAMA
Β· 1 menit baca
Calon pembeli melihat-lihat mobil yang dipajang di salah satu <i>showroom </i>mobil di Mal Blok M, Jakarta Selatan, Kamis (13/4/2023).
FAKHRI FADLURROHMAN

Calon pembeli melihat-lihat mobil yang dipajang di salah satu showroom mobil di Mal Blok M, Jakarta Selatan, Kamis (13/4/2023).

JAKARTA, KOMPAS β€” Di tengah angka penjualan mobil yang lesu sepanjang tahun ini, Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo tetap optimistis dan tidak merevisi target penjualan mobil tahun ini di angka 1,1 juta unit. Gaikindo meyakini, penjualan mobil akan kembali menggeliat cepat karena rangsangan hadirnya sejumlah merek baru yang akan meramaikan pasar Tanah Air.

Dihubungi Kamis (13/6/2024), Ketua III Gaikindo Rizwan Alamsjah mengatakan, kendati melewati lima bulan pertama dengan penjualan mobil yang lesu, pihaknya optimistis penjualan akan segera terkerek naik sampai akhir tahun. Salah satu faktor pendorong terkuat adalah saat ini Indonesia kedatangan banyak sekali merek mobil baru yang akan meramaikan pasar mobil Tanah Air.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan