Iklan
Gedung Perkantoran dengan Prinsip ESG Lebih Diminati Pasar
Gedung perkantoran kian mengarah ke adopsi prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola.
JAKARTA, KOMPAS β Keterisian gedung perkantoran mulai terdorong oleh penerapan prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola atau ESG. Di Jakarta, sebanyak 46 persen atau 1,7 juta meter persegi gedung perkantoran grade A telah mengantongi sertifikasi hijau.
Konsultan properti JLL mencatat, di Asia Tenggara, tren orang kembali bekerja dari kantor (return to office) terus meningkat, yakni rata-rata 85 persen, jika dibandingkan masa sebelum pandemi Covid-19. Tren kembali bekerja dari kantor itu lebih tinggi jika dibandingkan Amerika Serikat, yakni 51 persen.