Perdagangan Internasional
Kinerja Ekspor Nonmigas RI Terus Turun Sejak Akhir 2022
Perlambatan perdagangan global dan kawasan membayangi kinerja ekspor Indonesia yang terus turun sejak akhir 2022. Konflik geopolitik yang terjadi saat ini tidak berpengaruh signifikan terhadap perdagangan RI.

Sebuah kapal kontainer bersandar untuk bongkar muat di Jakarta International Container Terminal (JICT), Jakarta Utara, Rabu (19/10/2022).
JAKARTA, KOMPAS - Kinerja ekspor nonmigas Indonesia terus turun sejak akhir 2022. Penurunan kinerja itu lebih dipengaruhi turunnya nilai ekspor ketimbang volume. Hal itu tidak terlepas dari tren penurunan harga komoditas ekspor unggulan RI, terutama batubara dan minyak sawit mentah.
Kendati begitu, Indonesia tetap perlu terus menjaga kinerja ekspor di tengah perlambatan pertumbuhan perdagangan yang diperkirakan bakal terjadi hingga akhir tahun ini. Organisasi Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) menyebutkan inflasi, konflik geopolitik, perubahan iklim, dan restriksi dagang masih menjadi penghambat pertumbuhan perdagangan kawasan.