logo Kompas.id
β€Ί
Ekonomiβ€ΊMobil Listrik Masih Belum...
Iklan

Mobil Listrik Masih Belum Menjanjikan bagi Perusahaan Taksi

Penggunaan mobil listrik sebagai taksi belum menjanjikan dari segi finansial dan reliabilitas. Para penumpang juga belum terlalu peduli dengan jenis kendaraan yang digunakannya karena mengutamakan harga dan waktu tempuh.

Oleh
WILLY MEDI CHRISTIAN NABABAN
Β· 1 menit baca
Taksi bertenaga listrik bersiap mengikuti Karnaval Jakarta Langit Biru di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Minggu (27/10/2019).
KOMPAS/TOTOK WIJAYANTO (TOK)

Taksi bertenaga listrik bersiap mengikuti Karnaval Jakarta Langit Biru di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Minggu (27/10/2019).

JAKARTA, KOMPAS – Pemanfaatan mobil listrik sebagai kendaraan operasional perusahaan taksi masih belum masif dan menjanjikan. Mereka masih menunggu momentum keandalan dan harga mobil listrik yang lebih baik. Di sisi lain, para penumpang taksi dinilai masih mengutamakan keterjangkauan harga dan kecepatan waktu tempuh.

Salah satu perusahaan taksi terbesar di Indonesia, PT Blue Bird Tbk, misalnya, kini mengoperasikan 180 mobil listrik. Jumlah itu meningkat dari tahun 2021 yang hanya 125 mobil listrik. Kendati begitu, jumlah mobil listrik operasional Blue Bird hanya 0,8 persen dari seluruh armadanya yang berjumlah 22.000.

Editor:
MUHAMMAD FAJAR MARTA
Bagikan