Iklan
Kopi Kenangan Kepakkan Sayap ke Negeri Jiran
Jenama dari Indonesia mulai mengepakkan sayap ke pasar global, seperti Kopi Kenangan melalui Kenangan Coffee di Malaysia.
KUALA LUMPUR, KOMPAS β Perusahaan rintisan bidang makanan dan minuman Kopi Kenangan melebarkan sayap bisnis ke tingkat global dengan membuka gerai di Kuala Lumpur, Malaysia. Unicorn ini membuka gerai pertama di Suria Kuala Lumpur City Centre, Petronas Twin Tower, dengan nama Kenangan Coffee sebagai tahap awal mengenalkan jenama untuk global dan kopi dari Indonesia.
Pembukaan gerai pertama di Suria KLCC, Petronas Twin Tower, berlangsung pada Senin (17/10/2022) sore. Manajemen mengenalkan dua varian produk beserta jenis kopi dari Sidikalang, Aceh, Flores, dan Dampit kepada pengunjung yang datang.