Iklan
Problem Upah Pekerja Migran Perlu Jadi Perhatian
JAKARTA, KOMPAS - Pengaduan masalah gaji yang menimpa tenaga kerja Indonesia masih terus terjadi. Hal ini semestinya menjadi perhatian pemerintah dalam menjalin kerja sama internasional terutama dengan negara penempatan.
Deputi Direktur Human Rights Working Group, koalisi lembaga nonpemerintah yang fokus di bidang advokasi hak asasi manusia, Daniel Awigra di Jakarta, Kamis (14/2/2019) berpendapat, mencontohkan kasus pekerja migran Indonesia (PMI) di sektor domestik. Kerap kali mereka belum memperoleh upah layak.