logo Kompas.id
Di Balik BeritaJakob Oetama yang Peduli pada ...
Iklan

Jakob Oetama yang Peduli pada Isu Perekonomian

Bagaimana membangun perekonomian bangsa yang bisa memakmurkan rakyat selalu menjadi pikiran Jakob Oetama. Berbagai pemikiran tentang strategi menggairahkan ekonomi, kemudian tersaji dalam laporan-laporan khusus ”Kompas”.

Oleh
Simon Saragih
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/1glXkZkcj6iacLDFCrdBbUX8usY=/1024x627/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F09%2F20121211pri1_1599666986.jpg
KOMPAS/PRIYOMBODO

Pemimpin Umum Harian Kompas Jakob Oetama (kiri) bersama Wakil Presiden Boediono menyampaikan sambutan pada Diskusi Ekonomi Kompas bertema ”Menyusun Konsensus Baru” di Gedung Kompas Gramedia, Jakarta, Selasa (11/12/2012).

Pendiri Kompas Gramedia dan Pemimpin Umum Harian Kompas Jakob Oetama tutup usia pada 9 September 2020. Meski kemudian lebih banyak berperan sebagai pemimpin kelompok usaha yang tidak lagi sekadar mengurusi isi berita, panggilan jiwa seorang Jakob Oetama tetaplah seorang wartawan.

Meski bukan seorang ekonom, Pak Jakob Oetama yang berlatar belakang guru ini menaruh minat besar pada isu-isu ekonomi. Bagaimana membangun perekonomian bangsa yang bisa memakmurkan rakyat selalu menjadi pikirannya. Berbagai pemikiran tentang strategi untuk menggairahkan ekonomi kemudian banyak tersaji dalam laporan-laporan khusus Kompas.

Editor:
Sri Rejeki
Bagikan