Konflik gajah sumatera (Elephas maximus sumatranus) dan warga di ekosistem Taman Nasional Bukit Barisan Selatan dan Hutan Lindung Kota Agung Utara, Provinsi Lampung kembali terjadi. Kali ini, gajah liar merusak tanaman pisang dan gubuk warga. Meski sudah berlangsung hampir tiga tahun, belum ada solusi permanen menangani konflik tersebut.