Sejak berinteraksi dengan orang-orang difabel pada tahun 2011, Etty Nuzuliyanti gelisah. Ia menilai, bantuan yang diberikan banyak pihak kepada orang-orang itu tidak lantas menyelesaikan masalah. Setelah mengarungi dunia penyandang disabilitas, ia menemukan akar masalah yang perlu dirajut oleh banyak pihak, yakni mental.