MEDIA SOSIAL
Demokrasi dan Perang Iklan Politik di Media Sosial
Media sosial dianggap sebagai salah satu corong kampanye politik yang berperan besar mengarahkan pemilih untuk memilih salah satu kandidat politik.

Dalam foto yang diambil pada 11 April 2018, CEO Facebook Mark Zuckerberg memberikan kesaksaksian di Capitol Hill, Washington Amerika Serikat tentang penggunaan data pribadi pengguna Facebook untuk menarget para pemilih Amerika dalam pemilu 2016 lalu
Setiap aturan akan dimulai dengan suatu pendefinisian. Di situlah persoalan iklan politik di media sosial dan persoalan status media sosial berawal.
Menjelang pemilu di Inggris pada Desember 2019 dan di Amerika pada 2020, berbagai media sosial berbenah memperbarui kebijakan terkait iklan politik. Alasannya, media sosial dianggap sebagai salah satu corong kampanye politik yang berperan besar mengarahkan pemilih untuk memilih salah satu kandidat politik.