Perbaikan Jalur Sepeda Kawasan Senayan Topang Ekosistem Skuter Listrik
Pemprov DKI Jakarta dan Grab Indonesia berkomitmen membenahi ekosistem jalur sepeda dan skuter listrik secara bertahap. November ini, kolaborasi dimulai dengan perbaikan jalur sepeda sepanjang 6 km di kawasan Senayan.
JAKARTA, KOMPAS — Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Grab Indonesia berkomitmen membenahi ekosistem jalur sepeda dan skuter listrik secara bertahap. Pada November tahun ini, keduanya berkolaborasi memperbaiki jalur sepeda sepanjang 6 kilometer di sekitar Senayan dan Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Selama ini, sebagian trotoar di kawasan itu belum dicat dengan marka pembatas jalur sepeda sehingga pemisah antara jalur pejalan kaki dan jalur pesepeda tidak jelas. Hal itu menyebabkan masyarakat pengguna kebingungan menggunakan jalur yang dikhususkan bagi sepeda, skuter listrik, dan pejalan kaki.