Iklan
Polusi Udara Tingkatkan Penderita Serangan Jantung, Stroke, dan Asma
Tim peneliti dari King’sCollege London menemukan, polusi udara yang tinggi menyebabkan bertambahnya penderita henti jantung (cardiac arrests), stroke, dan serangan asma. Dalam setahun, angka serangan henti jantung meningkat 124, penderita stroke bertambah 231 orang, dan angka anak-anak serta orang dewasa terkena serangan asma bertambah 193.
Angka-angka tersebut merupakan hasil penelitian dari tim itu di sembilan kota di Inggris, yaitu London, Birmingham, Bristol, Derby, Liverpool, Manchester, Nottingham, Oxford, dan Southampton.