Merdeka Desa Ada Dalam Genggaman
Era digital membawa konsekuensi yang tak terelakkan. Bagi yang mampu beradaptasi, ekosistem digital membuka peluang perubahan dengan dampak besar, termasuk bagi warga desa.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F09%2F20190903_ENGLISH-SERIAL-TEMATIS-DESA_D_web_1567517156.jpg)
Ketua Gabungan Kelompok Tani Panggupay Ulus Pirmawan (kanan) sedang mengecek brokoli yang hendak dikirim ke sejumlah pasar tradisional, maupun ke gudang usaha rintisan daring, Sayurbox, di Desa Suntenjaya, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Senin (19/8/2019).
Era digital membawa konsekuensi yang tak terelakkan. Bagi yang mampu beradaptasi, ekosistem digital membuka peluang perubahan dengan dampak besar, termasuk bagi warga desa. Dari dalam genggaman, saat ini menatap masa depan.
Tangan cekatan petani di kantor Gabungan Kelompok Tani Wargi Panggupay di Suntenjaya, Kecamatan Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat, seperti enggan berhenti, Senin (19/8/2019). Aneka jenis cabai dan brokoli pesanan dikemas dalam plastik khusus, serta siap dikirim ke sejumlah daerah.