Pengungkapan Penyerang Novel Baswedan Butuh Terobosan
Pembentukan tim gabungan pencari fakta diharapkan menjadi terobosan dalam mengungkap pelaku dan motif penyiraman air keras terhadap Novel. Langkah ini diharapkan dapat mempercepat upaya mengumpulkan keterangan dan bukti-bukti terkait penyerangan terhadap Novel Baswedan.
Catatan Redaksi: Berita ini terbit di halaman 1 harian Kompas edisi 5 November 2017 dengan judul ”Pemberantasan Korupsi: Pengungkapan Pelaku Butuh Terobosan”.
JAKARTA, KOMPAS — Dorongan agar Presiden Joko Widodo segera membentuk tim gabungan pencari fakta untuk menangkap pelaku penyiraman air keras terhadap penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi, Novel Baswedan, terus mengkristal. Pembentukan tim gabungan pencari fakta diharapkan menjadi terobosan dalam mengungkap pelaku dan motif penyiraman air keras terhadap Novel.