logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊTempat Istirahat Dirancang...
Iklan

Tempat Istirahat Dirancang Khusus

Tempat istirahat dan pelayanan akan dirancang lebih baik sehingga bisa mengakomodasi kebutuhan masyarakat. Sejauh ini, terdapat tiga konsep pengembangan tempat istirahat dan pelayanan yang sudah diwacanakan, yakni konsep destinasi, simpul logistik, dan lokasi transit antarmoda angkutan.

Oleh
Norbertus Arya Dwiangga Martiar
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/-OhWShTrZr6FpVC5N_P3dDKHwpE=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F04%2F1DF60738-D5FE-4FCB-91C7-0A14893C4B1F_1554703248.jpeg
KOMPAS/IQBAL BASYARI

Pengguna Jalan Tol Jombang-Mojokerto melintas di tempat istirahat dan pelayanan (TIP) Teras Dipa 678, Senin (8/4/2019). Dua TIP di ruas Tol Jombang-Mojokerto, TIP Teras Dipa 678 dan Teras Melati 695, menjadi daya tarik baru bagi pengguna jalan tol karena desain bangunannya instagramable.

JAKARTA, KOMPAS β€” Tempat istirahat dan pelayanan akan dirancang lebih baik sehingga bisa mengakomodasi kebutuhan masyarakat. Sejauh ini, terdapat tiga konsep pengembangan tempat istirahat dan pelayanan yang sudah diwacanakan, yakni konsep destinasi, simpul logistik, dan lokasi transit antarmoda angkutan.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, prasarana tempat istirahat dan pelayanan (TIP) akan dirancang lebih baik terutama ketika ada momen khusus, seperti mudik lebaran. Beberapa fasilitas yang akan diperbaiki adalah fasilitas parkir hingga fasilitas inap.

Editor:
Bagikan