Iklan
Kali Bekasi Segera Dinormalisasi
BEKASI, KOMPAS - Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane akan segera menormalisasi Kali Bekasi untuk mencegah luapan banjir kiriman dari Bogor dan mengurangi pencemaran air kali tersebut. Rencana itu merupakan kabar baik bagi warga Bekasi karena selama ini bahan baku air minum yang dipasok dari Kali Bekasi dalam kondisi tercemar berat.
Staf Khusus Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Bidang Sumber Daya Air Firdaus Ali, Rabu (15/5/2019) di Jakarta, mengatakan, normalisasi akan dilakukan oleh Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC). Normalisasi bertujuan mengembalikan daya tampung air kali Bekasi agar tidak meluap saat muncul banjir kiriman.