logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บPuluhan Orang Jadi Korban...
Iklan

Puluhan Orang Jadi Korban Serangan Pemberontak di Tripoli

Oleh
Ayu Pratiwi
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/jl25cGbdb_ujSFTMx2HSf5Kqn7c=/1024x680/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F04%2Fmerlin_153178983_7a68837b-28bf-4120-8deb-7df8d9ac0416-jumbo_1554698865.jpg
REUTERS/OMRAN AL-FETORI

Pasukan di bawah pimpinan Jenderal Khalifa Haftar keluar dari Benghazi, Libya, pada Minggu (7/4/2019), untuk memperkuat pasukan lain yang maju ke arah ibu kota Tripoli.

TRIPOLI, SENIN โ€” Serangan pasukan pemberontak yang dipimpin Jenderal Khalifa Haftar di bagian selatan Tripoli, ibu kota Libya, Minggu (7/4/2019) waktu setempat, telah menyebabkan 21 korban tewas dan 27 korban luka. Perserikatan Bangsa-Bangsa meminta diadakannya gencatan senjata selama 2 jam agar korban dan warga sipil dapat dievakuasi.

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Mike Pompeo juga menyerukan agar pertempuran segera dihentikan dan mendesak agar diskusi di antara pihak terkait digelar. Meskipun demikian, pertempuran  terus berlanjut hingga Minggu malam atau Senin (8/4/2019) pagi WIB.

Editor:
Pascal Bin Saju
Bagikan