Pembangunan TOD di Depok Alami Kendala
DEPOK, KOMPAS β Pembangunan transit oriented development dalam bentuk rumah susun yang terintegrasi dengan transportasi massal di Kota Depok, Jawa Barat, terkendala oleh ketidaksesuaian antara Rencana Induk Transportasi Jabodetabek dan Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Depok. Hal itu membuat pembangunan tidak bisa segera dilakukan. Selain itu, keterbatasan lahan juga menjadi masalah yang cukup pelik.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok Dadang Wihana, Jumat (15/3/2019), di Depok mengatakan, Kota Depok memiliki pekerjaan rumah untuk menggarap lima rumah susun yang terintegrasi dengan transportasi massal atau transit oriented development (TOD). Hal itu tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2018 tentang Rencana Induk Transportasi Jabodetabek (RITJ).